Baligoal.net - Toni Kroos memberikan pandangannya mengenai sosok pelatih hebat. Menurut Kroos, semua pelatih hebat memiliki ciri yang sama.
Kroos merangkum berbagai syarat untuk menjadi pelatih hebat. Semua itu didapatnya berdasarkan pengalaman dilatih berbagai sosok hebat seperti Jupp Heynckes, Josep Guardiola, Joachim Loew dan Carlo Ancelotti.
Semua pelatih itu memiliki tiga hal utama. Kroos pun menjelaskannya dalam wawancara bersama Die Zeit.
"Untuk menjadi pelatih hebat, ada tiga syarat. Yang pertama, dia harus punya filosofi dan gaya permainan yang jelas. Yang kedua, dia harus bisa berkomunikasi dan menyampaikan pikirannya kepada para pemain. Itu juga penting untuk menjaga semangat pemain. Yang ketiga, mereka tentu saja harus meraih sukses," cetus Kroos.
Kroos sendiri memang sudah meraih banyak sukses besar sepanjang kariernya. Baik di level klub maupun di timnas, Kroos sudah pernah meraih trofi-trofi besar.
0 komentar:
Posting Komentar