BALIGOAL - Gelandang Manchester United, Juan Mata mengungkapkan antusiasmenya menyongsong laga melawan Arsenal akhir pekan ini.
Juan Mata menjadi salah satu sosok kunci dalam kebangkitan Setan Merah awal musim ini. Berkat penampilan gemilangnya, MU saat ini memuncaki klasemen sementara Premier League.
Namun tugas berat telah menanti mereka akhir pekan ini untuk mempertahankan puncak klasemen. Juan Mata dkk harus bertandang ke markas rival terberat mereka, Arsenal di Emirates Stadium.
"Pada akhir pekan kami akan mengunjungi Arsenal. Ini adalah pertandingan besar, tak diragukan lagi, dan kami akan berjuang untuk mempertahankan tempat teratas sebelum jeda internasional," ujarnya.
"Secara pribadi, saya suka bermain di Emirates. Dan saya yakin itu akan menjadi pertandingan bagus. Saya harap Manchester United menang," tandasnya
Post by : BALIGOAL.NET
0 komentar:
Posting Komentar